Indonesia Berduka (Kembali)

Pagi ini saya mendengarkan kabar bahwa Indonesia kembali berduka. Salah satu wilayah di Indonesia terkena bencana lagi, yaitu tsunami di Selat Sunda. Sehingga daerah sekitar Selat Sunda, antara lain di Pandeglang, Lampung dan sekitarnya diterjang bencana ini.

Tsunami ini terjadi pada hari Sabtu 22 Desember 2018 malam hari. Sudah banyak korban yang meninggal ataupun luka-luka. Kerusakan materialnya pun tidaklah sedikit. Info dari BMKG tsunami ini masih ada kaitannya dengan erupsi Gunung Anak Krakatau. Yaitu terjadinya longsor bawah laut akibat pengaruh aktivitas Gunung Anak Krakatau. Read More